Berita Bola Basket Ada Peran Kyrie Irving Dibalik Kepindahan Klay Thompson ke Mavericks. Rupanya ada cerita menarik dibalik kepindahan Klay Thompson ke Dallas Mavericks. Pelatih Mavericks, Jason Kidd mengungkapkan bahwa ada peran dari Kyrie Irving dalam proses tersebut.
Klay Thompson memutuskan untuk meninggalkan Golden State Warriors yang telah ia perkuat selama 13 tahun. Sebelum dipastikan ke Mavericks, Klay juga sangat diminati oleh LA Lakers, tapi pada akhirnya kota Texas adalah pilihannya.
Dalam sebuah acara podcast berjudul Dub Cast, Jason Kidd mengatakan ada beberapa figur yang berperan terhadap keberhasilan Mavericks mendapatkan Thompson, tapi menurutnya Kyrie Irving adalah yang paling berpengaruh.
Berita Bola Basket Ada Peran Kyrie Irving Dibalik Kepindahan Klay Thompson ke Mavericks
“Ketika Anda berbicara tentang perekrutan, banyak orang yang terlibat di dalamnya. Namun, salah satu pemain terbesar di dalamnya adalah Kai [Irving]”, buka Jason Kidd.
“Kai dengan pendekatan pemain ke pemain menceritakan pengalamannya tentang seperti apa Dallas baginya dalam dua tahun dan mampu memberi tahu Klay [Thompson] kebenaran yang jujur tentang apa yang menurutnya dapat terjadi dengan kedatangan Klay ke Dallas”, tambah pelatih 51 tahun tersebut.
Kendati demikian Jason Kidd juga tidak melupakan peran para tim perekrutan yang membantunya menyiapkan presentasi untuk meyakinkan Klay Thompson.
“Itu adalah usaha tim. Tapi saya pikir antar pemain di liga ini, mereka semua berbicara tentang situasi mereka, dan mereka semua merekrut satu sama lain, ini tentang Kai dan Klay yang bisa berbicara”, katanya.
Baca juga berita bola basket lainnya di Ekingsnews:
Berita Bola Basket Guerschon Yabusele Gabung Philadelphia 76ers
Berita Bola Basket Nuggets Ingin Duetkan Jokic dengan Vasilije Micic, Biaya Jadi Kendala