Berita Bola Basket Atlanta Hawks Resmi Perpanjang Kontrak Bogdan Bogdanovic. Petualangan Bogdan Bogdanoviv bersama Atlanta Hawks akan berlanjut. Itu setelah pemain asal Serbia ini resmi mendapatkan kontrak baru dari Hawks.

Bogdanovic yang musim ini hampir tak tergantikan, mencetak rata-rata 14,1 poin, 3,2 rebound dan 2,9 assist dalam 28,5 menit per pertandingannya.

Di musim ini Bogdan Bogdanovic juga tercatat sebagai salah satu dari 10 pemain NBA yang melakukan tembakan tiga poin lebih dari 0,400%, sambil mencoba 6,5 tiga kali lipat per game.

Kontak baru Bogdan Bogdanovic akan dimulai pada musim 2023/2024 mendatang dengan ketentuan kontrak yang tidak diungkapkan.

Berita Bola Basket Atlanta Hawks Resmi Perpanjang Kontrak Bogdan Bogdanovic

Musim 2022/2023 menjadi musim ketiga Bogdan Bogdanovic bersama Atlanta Hawks. Dalam kurun waktu itu pemain 30 tahun ini telah membukukan 30 penampilan bersama Atlanta Hawks.

“Bogi (sapaan akrab Bogdanovic) adalah pemain elit yang membawa kualitas seorang pemain yang kami cari. Selain dikenal karena kemampuan memembaknya, Bogi juga merupakan pemain yang serbaguna. Dia adalah seorang pekerja keras dan cocok dengan budaya kami. Ia adalah pemain yang sangat berharga”, kata manajer umum Atlantan Hawks, Landry Fields.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA BASKET STEPHEN CURRY CETAK 50 POIN, TAPI GOLDEN STATE WARRIORS TETAP KALAH

BERITA BOLA BASKET JA MORANT AKHIRNYA DIHUKUM DELAPAN PERTANDINGAN OLEH NBA

“Saya sangat senang dia akan tetap menjadi bagian di tim ini untuk waktu yang lebih lama lagi”, tambah Landry Fields.

Secara keseluruhan Bogdan Bogdanovic telah enam musim bermain di NBA. Sebelum ke Atlanta Hawks, Bogdanovic juga sempat bermain untuk Sacramento Kings selama tiga musim.

Di Sacramento Kings Bogdanovic meraih penghargaan Mtn Dew Kickstart Rising Stars Challenge Most Valuabel Player tahun 2018.

Ia memulai karir di tim basket Partizan di Liga Serbia. Kemudian pindah ke Liga Turki bersama fenerbahce. Baru setelah itu ia hijrah ke Amerika Serikat untuk bermain di NBA.