Berita Bola Basket LaMelo Ball Kemungkinan Akhiri Musim Lebih Cepat Karena Cidera Ankle. Setelah meraih lima kemenangan beruntun di nba, kabar buruk justru menimpa Charlotte Hornets. Salah satu pemain andalan mereka yaitu LaMelo Ball mengalami cidera ankle parah.

Akibat cidera tersebut LaMelo Ball kemungkinan besar tidak akan bisa memperkuat Charlotee Hornets di sisa musim ini. Cider Ankle LaMelo Ball ia peroleh dalam laga menghadapi Detroit Pistons. Dalam pertandingan tersebut Hornets menang dengan skor 117-106.

Hal ini tentu saja membuat LaMelo Ball frustasi. Pasalnya sebelum ini ia telah melewatkan 27 pertandingan bersama Charlotte Hornets karena cidera di pergelangan kaki kirinya.

Berita Bola Basket LaMelo Ball Alami Cidera Ankle, Akhiri Musim Lebih Cepat

LaMelo Ball yang tampil apik dalam beberapa pertandingan terakhir Hornets, harus mengalami cidera. Ia tersungkur dalam permainan non kontak pada kuarter ketiga melawan Detroit Pistons.

Setelah dicek menggunakan X-Ray ditemui patah tulang pada pergelangan kaki Ball. Hal itu membuatnya harus absen lama.

“Ini sangat menyebalkan. Cidera adalah hal terburuk dari sebuah permainan”, kata pemain Hornets, Gordon Hayward.

“Kami mulai bermain layaknya sebuah tim. Saya pribadi mulai membangun chemistry dan hubungan yang baik dengannya. Kami sudah menemukan sentuhan satu sama lain. ini adalah situasi yang sulit”, Gordon Hayward menambahkan.

Sementara itu pelatih Hornets Steve Clifford mengatakan tidak mengetahui pasti kapan LaMelo akan kembali. Tapi dengan Hornets yang menyisakan 19 pertandingan dan dipastikan tidak bersaing di babak play-off membuat ia dapat mengatakan bahwa musim La Melo telah berakhir.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA BASKET HAWKS TUNJUK QUIN SNYDER SEBAGAI PELATIH, KONTAK LIMA TAHUN

BERITA BOLA BASKET HORNETS RAIH KEMENANGAN KEEMPAT BERUNTUN SETELAH TEKUK MIAMI HEAT

Di sisi lain Steve Clifford mengatakan bahwa tim ini sebelumnya sudah berpengalaman bermain tanpa LaMelo dalam waktu yang cukup lama. jadi ia berharap timnya bisa terus bermain apik meski tanpa LaMelo.

“Kami berpengalaman bermain tanpa dia. Ini bukan hal baru. Yang penting untuk saat ini kita fokus untuk laga selanjutnya”, kata Steve Clifford.