Berita Bulu Tangkis Anthony Ginting Dalam Kondisi Terbaik Jelang BAMTC 2023. Kejuaran bulu tangkis beregu Asia atau BAMTC (Badminton Asia Mixed Team Championships) 2023 akan segera bergulir 14-19 februari 2023 dengan Uni Emirat Arab sebagai tuan rumahnya.

Pada kompetisi BAMTC edisi ke-3 ini timnas merah putih akan menurunkan 16 nama yang sebagian besar adalah debutan. Di sektor tunggal putra, tim bulu tangkis Indonesia akan mengandalkan dua nama yaitu Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Keduanya langsung berlatih keras setelah selesai mengikuti ajang kompetisi Indonesia Masters beberapa waktu lalu di Jakarta.

Berita Bulu Tangkis Anthony Ginting Mengaku Persiapan Sudah Oke

Tunggal putra Indonesia peringkat 3 dunia, Anthony Ginting mengaku persiapannya sudah sangat baik jelang pertandingan di BAMTC 2023.

“Persiapan saya untuk ajang ini sudah sangat oke. Setelah selesai main di Indonesia Masters 2023, saya memang langsung dipersiapkan untuk kejuaraan beregu Asia ini. Kondisi saya sangat baik dan siap bertempur”, tutur Ginting.

Begitupun dengan Chico Aura Dwi Wardoyo. Pebulu tangkis 24 tahun ini tampil memukau di Indonesia Masters 2023 kemarin. Ia yang berhasil lolos ke final Indonesia Masters mengaku sangat siap untuk menghadapi BAMTC 2023.

“Kondisi saya saat ini sangat baik dan fit. Persiapan sejauh ini juga baik dan tanpa kendala. Saya juga merasa tidak capek lagi setelah bertanding di Indonesia Masters. Tubuh saya bugar dan siap bertanding”, tutur Chico.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:


BERITA BULU TANGKIS HENDRA/AHSAN MENANG DI LAGA PERDANA CHINA BADMINTON SUPER LEAGUE (CBSL)

BERITA BULU TANGKIS KONFLIK LEE ZII JIA DAN INDRA WIJAYA MEMANAS, BERLANJUT HINGGA KE PENGADILAN

Ginting Siap Kembalikan Performa

Dibandingkan Chico, statistik Anthony Ginting di awal tahun 2023 ini belum begitu baik. Kompetisi Badminton Asia Mixed Team Championships nanti bisa menjadi panggung baginya untuk kembali ke performa terbaik.

Dengan keduanya yang mengaku sangat siap maka akan jadi modal berharga bagi tim merah putih yang berupaya menyabet gelar juara umum di perhelatan kali ini. Selain sektor ganda putra, sektor tunggal putra juga menjadi tumpuan bagi tim Indonesia.