Berita Bulu Tangkis Bagas/Fikri Gagal Bawa Pulang Gelar Juara Orleans Masters 2023 Usai Takluk Dari Wakil China Di Babak Final. Satu-satunya wakil Indonesia di babak final Orleans Masters 2023 yaitu Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana harus menelan kekalahan dari wakil China, Chen Boyang/Liu Yi.

Ganda putra rangking 15 dunia tersebut menyerah dari Chen Boyang/Liu Yi dalam dua game langsung. Hanya butuh sekitar 43 menit bagi Chen Boyang/Liu Yi untuk menaklukan juara All England 2022 tersebut. Bagas/Fikri harus menyerah dengan skor 19-21 dan 17-21.

Berita Bulu Tangkis Bagas/Fikri Gagal Bawa Pulang Gelar Juara Orleans Masters 2023 Usai Takluk Dari Wakil China Di Babak Final

Chen Boyang/Liu Yi terlihat lebih siap dalam pertandingan yang berlangsung di Palais des Sports, Prancis hari minggu (9/4) malam waktu setempat. Di sisi lain pertahanan Bagas/Fikri juga terlalu mudah untuk ditembus. Alhasil dengan cepat pasangan China unggul 1-6 di set pertama.

Bagas/Fikri sempat mendekat tapi akhirnya Chen/Liu berhasil menutup interval pertama dengan 7-11. Setelah interval pertama, duel semakin seru. Kejar mengejar angka terjadi hingga papan skor berada di skor 17-18. Bagas/Fikri sebenarnya mendapatkan momentum besar ketika mereka berhasil menyamakan kedudukan 18-18.

Tapi dua kesalahan fatal yang mereka buat di poin-poin kritis membuat Chen/Liu yang akhirnya berhasil menang di set pertama dengan 19-21.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BULU TANGKIS DRAWING KEJUARAAN BULU TANGKIS ASIA 2023, JONATHAN CHRISTIE DAN LEO/MARTHIN LANGSUNG BERTEMU LAWAN BERAT DI BABAK PERTAMA

BERITA BULU TANGKIS WAKIL INDONESIA BERGUGURAN DI SEMIFINAL ORLEANS MASTERS 2023, HANYA BAGAS/FIKRI YANG MAMPU LOLOS KE FINAL

Di set kedua, Bagas/Fikri tampil lebih baik. Mereka sempat unggul 7-4 tapi Chen/Liu berhasil mengejar dan akhirnya menutup interval dengan 11-10.

Setelah itu ganda putra Indonesia justru menurun penampilannya. Bagas/Fikir kehilangan fokus yang akhirnya dimanfaatkan oleh lawan. Chen/Liu mendapatkan empat poin beruntun dan unggul 11-15.

Meski pada akhirnya Bagas/Fikri mampu bangkit dan memberikan perlawanan, pasangan China sudah sangat nyaman dengan keunggulannya dan menutup set kedua dengan 17-21.