Berita Bulu Tangkis Gregoria Marisa Tunjung Resmi Sabet Gelar Juara Spain Masters 2023. Prestasi membanggakan berhasil diraih oleh pebulu tangkis Indonesia di Spain Masters 2023.

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung baru saja memastikan diri menjadi kampiun Spain Masters 2023.  Tak tanggung-tanggung di partai puncak Grego berhasil mengalahkan unggulan India rangking 9 BwWF, Pusarla V Sindhu.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Centro Deportivo Municipal Gallur kota Madrid, Grego berhasil mengalahkan PV Sindhu dalam waktu cukup cepat. Tunggal putri Indonesia rangking 12 BWF itu menang dalam dua game langsung 21-8 dan 21-8 dalam waktu 29 menit saja.

Hasil ini membuat Gregoria Mariska Tunjung meneruskan tradisi juara tunggal putri Indonesia di Spain Masters 2023, di edisi sebelumnya Indonesia juga berhasil meraih juara di nomor tunggal putri lewat Putri Kusuma Wardani.

Berita Bulu Tangkis Gregoria Marisa Tunjung Resmi Sabet Gelar Juara Spain Masters 2023

Sejak game pertama, Gregoria Mariska Tunjung tampil sangat baik dan percaya diri. Ia dengan cepat memimpin interval pertama dengan 11-6. Setelah interval, Gregoria semakin menjadi-jadi. Poin demi poin ia raih dan meninggalkan PV Sindhu dengan skor 17-7.

Unggul telak di poin krusial, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menyudahi set pertama dengan keunggulan 21-8.

Di set kedua, PV Sindhu yang memiliki tuntutan untuk mengejar justru melakukan sejumlah kesalahan. Hal ini berhasil dimanfaatkan oleh Gregoria Mariska dan unggul telak 11-3 di interval kedua.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BULU TANGKIS MALAYSIA DIBIKIN PUSING AKIBAT JADWAL SEA GAMES 2023 YANG BERSAMAAN DENGAN SUDIRMAN CUP

BERITA BULU TANGKIS GREGORIA MARISKA TUNJUNG DAN PRAVEEN/MELATI MELAJU KE FINAL SPAIN MASTERS 2023

Hal itu membuat tunggal putri Indonesia tersebut semakin nyaman, sebaliknya PV Sindhu semakin tertekan.

Setelah interval, Gregoria Mariska meraih enam poin beruntun dan unggul 18-4. PV Sindhu sempat mengejar empat poin beruntun jadi 18-8. Tapi Gregoria Mariska kembali menguasai situasi dan mengakhir laga dengan 21-8.

Hasil ini sekaligus menjadi kemenangan perdana pebulu tangkis 23 tahun dalam sembilan kali pertemuan melawan PV Sindhu.