Berita Bulu Tangkis Tiga Ganda Putra Indonesia Sukses Melangkah Ke Babak Kedua Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023. Ganda putra yang diharapkan bisa menyumbang prestasi untuk Indonesia di kejuaraan bulu tangkis Asia 2023, berhasil meloloskan tiga wakilnya ke babak kedua.

Ganda putra no.1 dunia saat ini Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi yang pertama memastikan langkah ke babak berikutnya. Mereka berhasil melewati perlawanan yang sengit dari wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan skor 21-16 dan 21-18.

Langkah Fajar/Rian juga berhasil diikuti oleh seniornya, Muhammad Ahsan/Hendra Setyawan. The Daddies tanpa kesulitan berarti mampu menyingkirkan ganda putra tuan rumah Dev Ayyappan/Dhiren Ayyappan dengan 21-14 dan 21-17.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menjadi ganda putra Indonesia ketiga yang lolos usai menaklukan Jun Liang Andy Kwek/Loh Kean Hean asal Singapura dengan 21-19, 21-15.

Berita Bulu Tangkis Tiga Ganda Putra Indonesia Sukses Melangkah Ke Babak Kedua Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023

Satu-satunya ganda putra Indonesia yang gugur di babak pertama adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Mereka takluk dari ganda putra no.2 dunia Aaron Chia/Soh Woi Yik dengan 21-19, 19-21 dan 20-22.

Tak hanya dari ganda putra, ganda campuran pun juga akan memiliki tiga wakil di babak kedua. Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari berhasil meraih tiket ke babak kedua usai mengalahkan pasangan SriLanka, Chamath Dias/Natasha Gunasekera dengan skor 21-18 dan 21-12.

Rivov/Pitha berhasil menyusul Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuel Widjaja yang telah terlebih dahulu bermain di hari pertama.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BULU TANGKIS HASIL HARI KEDUA KEJUARAAN BULU TANGKIS ASIA 2023, TUNGGAL PUTRA DAN PUTRI INDONESIA MASING-MASING KIRIM 2 WAKIL KE BABAK KEDUA

BERITA BULU TANGKIS DUA WAKIL INDONESIA MERAIH KEMENANGAN DI HARI PERTAMA KEJUARAAN BULU TANGKIS ASIA 2023

Sementara itu di ganda putri, dua wakil Indonesia berhasil meraih kemenangan. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi mampu melewati Chang Ching Hui/Yang Ching Tun ( China Taipei) lewat drama tiga game 23-21, 14-21 dan 21-15.

Kemudian Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose juga menang setelah melewati pertarungan tiga game. Mereka mengalahkan Ashwini Bhat K/Shikha Gautam (India) 20-22, 21-12 dan 21-18.