Berita Bulu Tangkis Tim Indonesia Sudah Siap Tampil di BAMTC 2023, Pemain Sudah Bertolak Ke Dubai. Tim bulu tangkis Indonesia baru saja bertolak menuju ke Dubai, Uni Emirat Arab guna menjalani pertandingan di ajang Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC) 2023.

Fajar/Rian dkk telah terbang dari Jakarta ke Dubai pada hari sabtu (11/2) dinihari yang lalu. pada BAMTC edisi ke-4 ini Indonesia akan menurunkan 16 pemain yang diantarnya adalah para debutan.

90& skuad tim Indonesia adalah nama-nama baru yang pertama kali mengikuti ajang Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC). Praktis hanya Fajar/Rian pemain yang ikut BAMTC edisi sebelumnya dan kini dibawa kembali.

Kepala bidang pembinaan dan prestasi PBSI, Rionny Mainaky memberikan keterangan bahwa tim Indonesia yang berlaga di BAMTC 2023 telah berangkat ke Dubai dengan optimism tinggi.

“Malam ini tim Indonesia telah berangkat menuju ke Dubai dengan membawa semangat optimisme tinggi. Seluruh pemain, pelatih dan official dalam kondisi sehat dan siap untuk berlaga di kejuaraan tim campuran Asia ini”, kata Rionny Mainaky.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BULU TANGKIS TIMNAS INDONESIA UMUMKAN SKUAD UNTUK ALL ENGLAND 2023

BULU TANGKIS INDONESIA AKAN ANDALKAN PARA DEBUTAN DI BAMTC 2023

Berita Bulu Tangkis Tim Indonesia Satu Grup Dengan Thailand

Di BAMTC akan menggunakan empat grup dimana setiap grup akan diisi oleh lima tim. Tim Garuda tergabung di grup C bersama Bahrain, Suriah, Lebanon dan Juga Thailand. Jika melihat peta kekuatan lawan maka bisa dipastikan bahwa Thailand akan jadi lawan tersulit.

Sektor ganda putra masih akan jadi tumpuan bagi Indonesia. Selain Fajar/Rian yang sedang on fire, disana juga ada juara Asia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan.

Kemudian di sektor tunggal putra Anthony Ginting akan jadi tumpuan. Pada turnamen kali ini Jonathan Christie yang baru saja menjuarai turnamen Indonesia Masters 2023 justru tidak diikutsertakan.

Persiapan tim Indonesia sendiri sebenarnya tidak panjang, tapi Rionny Mainaky sangat yakin tim Indonesia bisa memberikan yang terbaik.

“Persiapan memang terbilang tidak cukup panjang, tetapi para pemain dalam kondisi yang baik.” Kondisi pemain semuanya prima setelah menjalani latihan selama dua minggu terakhir. Ini akan jadi bekal bagi kita di kejuaraan tersebut”, terang Rionny Mainaky.