Berita Formula 1 Race Berkesan Bagi Max Verstappen Di Musim 2022. Meskipun keluar sebagai juara dunia Formula 1 musim 2022. Namun bukan tidak mungkin Max Verstappen punya penilaian tersendiri kepada sirkuit-sirkuit yang ia jalani. Dalam sebuah kesempatan wawancara bersama media lokal, Max Verstappen menginformasikan bahwa ada race yang ia rasa terbaik dan ada juga race yang ia rasa buruk baginya di musim ini. Untuk race terbaik ia memilih GP Belgia dan untuk race terburuk Max merasa GP Australia dan GP Sao Paulo Brazil menadi race yang kurang baik bagi dirinya di musim 2022 ini.

Berita Formula 1 Race Terbaik Menurut Max Verstappen

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa GP Belgia memang menjadi tempat dimana Max Verstappen berada di top performance. Ia tampil sangat dominan mulai dari sesi latihan hingga hari balapan berlangsung. Maka pemilihan GP Belgia sebagai race terbaiknya musim ini sangatlah tepat. Sedangkan GP Australia yang ia sebut sebagai GP terburuk di musim ini karena pada GP tersebut Max mengalami masalah teknis sehingga ia berhenti di tengah – tengah balapan. Sedangkan untuk GP Sao Paulo Brazil Max hanya finis di posisi keenam.

Meskipun ada race terbaik dan race terburuk, namun menurutnya musim 2022 ini adalah musim yang sangat berkesan bagi dirinya pribadi. Selain memiliki tim yang super solid ia juga bisa meraih juara dunia Formula 1 bersamaan dengan meraih juara konstruktor di musim 2022 ini. Max Verstappen pun berharap raihannya di musim ini bisa ia pertahankan di musim 2023. Ia masih sangat antusias untuk bisa kembali ke sirkuit untuk race 2023 mendatang.

Baca Juga Berita Formula 1 Terbaru Lainnya Di Ekingsnews :