Berita Bola Exco PSSI Resmi Tunjuk Indra Sjafri Latih Timnas Indonesia Di Sea Games 2023. Timnas Indonesia memiliki agenda padat di tahun 2023 ini. Untuk para garuda muda, mereka akan mengikuti agenda besar yaitu Piala Dunia U-20. Kompeteisi tersebut akan di selenggarakan di Indonesia pada bulan Mei hingga juni 2023. Sedangkan para penggawa senior U-23 akan mengikuti ajang Sea Games. Ajang tersebut rencana di selenggarakan di Kamboja pada 5 Mei hingga 17 Mei 2023. Dan dalam waktu dekatpun Indonesia akan mengukti gelaran Piala Asia U-20. Negara Uzbekistran akan menjadi hostnya dan rencana akan di gulirkan pada tanggal 1-18 Maret 2023.

Berita Bola Exco PSSI

Direktur Teknis PSSI yaitu Indra Sjafri di umumkan akan memimpin Timnas U-23 dalam ajang Sea Games tersebut. Pengumuman tersebut langsung di berikan oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI yaitu Yunus Nusi pada Tanggal 31 Januari 2023 kemarin. Dalam keterangannya, Yunus Nusi mengungkapkan bahwa penunjukan Indra Sjafri tersebut berdasarkan hasil keputusan rapat Komite Eksekutif PSSI yang di lakukan pada hari senin 30 Januari 2023 lalu.

Selain itu, Yunus Nusi pun membeberkan setidaknya ada dua alasan kuat mengapa Indra Sjafri yang kini menjabat sebagai Direktur Teknik diminta untuk turun kembali menangani Tim Nasional Indonesia. Alasan pertama adalah merujuk kepada program Kemenpora dan KOI terkait persiapan cabang olahraga untuk prestasi yang akan segera di selenggarakan dan juga terkait waktu yang sudah cukup mepet untuk bisa persiapan.

Lalu kemana Shin Tae-Yong ? di kabarkan juga bahwa pelatih asal Korea tersebut akan di fokuskan untuk membawahi para pemain Timnas U-20 yang akan berlaga di Piala Asia dan Piala Dunia. Sedangkan Indra Sjafri akan diminta untuk menangani tim yang akan berlaga di Sea Games nanti. Harapannya adalah para pelatih akan terkonsentrasi pada jenjang umur tersebut sehingga akan bekerja secara maksimal dan meraih prestasi yang sama baiknya.

Baca Juga Berita Bola Terbaru Lainnya Di Ekingsnews :