Berita Bola Imbas Rusuh Di Kanjuruhan Liga 1 Di Hentikan 1 Pekan. Laga lanjutan BRI Liga 1 yang mempertemukan antara tuan rumah Arema FC melawan tim tamu Persebaya Surabaya berakhir rusuh. Pertandingan yang berjalan normal di 90 menit pertandingan mejadi rusuh setelah beberapa orang penonton memaksa masuk kedalam lapangan.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator penyelenggaraan olahraga sepabola BRI Liga 1 musim 2022/2023 memutuskan untuk menghentikan sementara kompetisi Liga 1 2022/2023. Durasi pemberhentian adalah selama satu pekan kedepan atas tragedi yang menimbulkan banyak korban jiwa tersebut.

Dalam rilisan PT LIB pada hari minggu 02 oktober dini hari tadi menyatakan bahwa kerusuhan bermula ketika suporter yang masuk lapangan mencoba di hadang oleh para polisi. Dengan maksud ingin mengalihkan fokus masa dengan menembakan gas air mata malah menimbulkan kekacauan berlebih.

Selain itu juga PT LIB menyatakan bahwa beberapa fasilitas di stadion Kanjuruhan Malang rusak parah. Dengan mempertimbangkan beberapa hal demi proses investigasi yang lebih mendalam Direktur Utama PT LIB yaitu Akhmad Hadian Lukita dengan tegas memberhentikan LIGA 1 sementara untuk 1 pekan kedepan.

Pemberhentian sementara liga tersebut juga menurutnya merupakan instruksi dan arahan langsung dari ketua umum PSSI. Federasi tertinggi sepakbola Indonesia yaitu PSSI juga langsung membentuk tim Investigasi khusus guna mengumpulkan data untuk mencari fakta terkait kerusuhan yang merenggut lebih dari 127 nyawa tersebut.

Berita Bola Imbas Rusuh Di Kanjuruhan, Arema Terancam Sanki Berat.

Ketua Umum Komisi Disiplin PSSI yang sekaligus sebagai salah satu anggota tim investigasi kejadian tersebut yaitu Erwin Tobing berencana akan bertolak ke Malang. Urgensinya adalah untuk langsung mengumpulkan bukti dan fakta yang ada di lapangan sebagai bahan menggelar sidang nantinya. Menurutnya, Berita Bola Imbas Rusuh tersebut akan ada beberapa sanksi yang di berikan kepada panpel Arema FC. Salah satunya adalah larangan menggelar pertandingan sebagai tuan rumah sampai akhir musim 2022/2023 nanti.

Baca Juga Berita Bola Imbas Rusuh Lainnya Di Ekingsnews :