Berita Bola Liverpool Akhiri Pengejaran Jude Bellingham, Pemain Ini Jadi Alternatif. Bukan rahasia lagi jika Liverpool menjadi salah satu tim paling serius untuk mendatangkan Jude Bellingham ke Anfield. Bahkan The Reds sudah seringkali dikaitkan dengan gelandang Borussia Dortmund tersebut sejak musim lalu.

Tapi dalam satu hari kebelakang dikabarkan bahwa Liverpool menghentikan upayanya untuk mendatangkan pemain berusia 19 tahun tersebut. Harga 130 juta euro yang dipatok oleh Borussia Dortmund dianggap terlalu tinggi oleh Liverpool.

Pada bursa transfer kali ini dikabarkan Fenway Sports Group (FSG) memberikan dana transfer kepada Jurgen Klopp sebesar 250juta Euro. Menurut laporan dari Fabrizio Romano Liverpool sendiri ingin mendatangkan setidaknya 2-3 gelandang baru untuk dapat kembali bersaing di papan atas musim ini.

Berita Bola Liverpool Akhiri Pengejaran Jude Bellingham, Pemain Ini Jadi Alternatif

Melansir dari The Times, meski telah mempersiapkan dana cukup besar Liverpool merasa bahwa harga yang diberikan oleh Borussia Dortmund terlampau tinggi. Board Liverpool tidak ingin menghabiskan anggaran transfer lebih dari 100 juta untuk satu pemain saja.

Alhasil, Liverpool kini langsung memulai untuk mencari target alternatif untuk mengisi posisi tengah. Sektor ini menjadi yang paling mendapat sorotan di Liverpool musim ini, sehingga mereka memprioritaskan untuk mendatangkan gelandang baru.

Dua pemain Chelsea dan dua pemain Brighton Hove Albion masuk ke dalam radar transfer The Reds. Mason Mount dan Conor Gallagher telah diusulkan bersama dengan Alexis MacAlisster dan Moises Caicedo dari The Seagulls.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA LEICESTER CITY AKHIRNYA TUNJUK DEAN SMITH UNTUK GANTIKAN BRENDAN RODGERS

BERITA BOLA ELKAN BAGGOT DAN RONALDO KWATEH BELUM BERI JAWABAN UNTUK PERKUAT TIMNAS SEA GAMES 2023

Selain itu Matheus Nunes (Wolverhampton), Youri Tielemans (Leicester City) serta Ryan Gravenberch juga menjadi target potensial.

Gravenberch yang tidak terlalu cocok dengan skema permainan Bayern Munich sangat mungkin dijual oleh raksasa Jerman tersebut. Apalagi Bayern Munich juga butuh dana segar untuk mendatangkan striker.

Jika ingin mengejar Gravenberch maka Liverpool harus bersiap untuk bersaing dengan Arsenal yang juga dikabarkan tertarik dengan pemain Belanda berusia 20 tahun itu.