Berita Bola Sofyan Amrabat Resmi Gunakan No.4 Di Manchester United. Rekrutan baru Manchester United Sofyan Amrabat secara resmi akan menggunakan nomor punggung 4. Gelandang Maroko itu didatangkan United dengan status pinjaman selama satu musim dari Fiorentina. Manchester United juga memiliki opsi untuk mempermanenkan Amrabat pada akhir musim mendatang.
Namun para fans Manchester United harus sedikit bersabar untuk melihat Amrabat beraksi. Pemain yang pernah dilatih Erik Ten Hag semasa di FC Utrecht itu baru akan menjalani debut dua pekan lagi atau setelah international break.
“Nomor punggung Sofyan Amrabat di Manchester United kini bisa dikonfirmasi. Sekarang setelah formalitasnya selesai, kami dapat mengumumkan bahwa Amrabat akan mengenakan seragam nomor 4 di United. Seragam nomor 4 kami terakhir kali dikenakan oleh Phil Jones, yang meninggalkan klub musim panas ini ketika kontraknya berakhir” bunyi pernyataan resmi Manchester United.
Berita Bola Sofyan Amrabat Resmi Gunakan No.4 Di Manchester United
No.4 tidak memiliki tuah yang cukup baik pada pemilik sebelumnya di Manchester United. Sebelum akhrinya dikenakan Amrabat, terakhir kali No.4 digunakan oleh bek Inggris Phil Jones.
Didatangkan dari Blackburn Rovers pada 2011, Phil Jones diharapkan mampu menjadi penerus Rio Ferdinand dan Nemaja Vidic yang pensiun. Namun itu tidak terjadi, Jones terus tersingkirkan dari tahun ke tahun.
Nasibnya semakin memburuk setelah menghabiskan 20 bulan absen karena cidera parah. Di era Ten Hag, Phil Jones tidak pernah dimainkan dan akhirnya dilepas pada bulan mei.
Jones bukan satu-satunya pemilik nomor punggung 4 yang terbilang ‘gagal’ di Manchester United. Sebelumnya Owen Hargreaves juga mengalami masa-masa sulit dengan no.4 di Manchester United. Pemain yang didatangkan dari Bayern Munchen bahkan hanya bermain lima kali dalam tiga tahun terakhirnya di Old Trafford.
Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:
BERITA BOLA FIORENTINA TETAPKAN BATAS AKHIR TRANSFER SOFYAN AMRABAT
Lebih mundur ke belakang, Manchester United memberikan no punggung 4 kepada Juan Sebastian Veron yang datang di tahun 2001. Tapi pemain Argentina yang terkenal dengan tendangan geledeknya itu gagal memenuhi ekspektasi dari Sir Alex Ferguson.