Berita Bola Valencia Resmi Punya Pelatih Baru, Sosok Legenda Tim. Setelah memecat Gennaro Gattuso pada awal bulan februari lalu, Valencia kini akhirnya telah menemukan sosok pengganti.

Tim kelelawar akan dilatih oleh mantan gelandang yang kini juga menjadi legenda klub yaitu Ruben Baraja.

Gennaro Gattuso dipecat dari klub karena rentetan hasil minor yang diraih oleh Valencia. Valencia saat ini berkutat di zona degradasi dan baru menang lima kali sepanjang musim ini. Dari 21 pertandingan yang telah mereka jalani di La Liga, Valencia baru mengoleksi 20 poin.

Tak ingin terus berlarut-larut akhirnya manajemen memutuskan untuk mendepak mantan pelatih AC Milan dan Napoli tersebut.

Berita Bola Valencia Resmi Dilatih Baraja, Diharapkan Bisa Perbaiki Performa

Pengumuman resmi Ruben Baraja diangkat menjadi pelatih Valencia disampaikan langsung lewat situs resmi klub.

“Valencia CF telah resmi menunjuk Ruben Baraja sebagai pelatih utama. Kesepakatan telah tercapai dan semoga bisa memberi yang terbaik”, tulis dalam situs resmi Valencia.

‘Baraja mengetahui keistimewaan klub dan kembali ke tanah ia di besarkan sebagai pelatih. Ia diharapkan dapat menyumbangkan profesionalisme dan komitmennya untuk klub”, tambah dalam keterangan resmi tersebut.

Ruben Baraja adalah sosok yang sangat spesial bagi Valencia. Ia adalah legenda klub yang menghabiskan waktu 10 musim bersama Los Che.

Baraja yang ketika bermain berposisi sebagai midfielder tampil sebanyak 364 pertandingan dalam kurun waktu 2000-2010 bersama Valencia. Dalam waktu 10 tahun tersebut, Ruben Baraja mempersembahkan tiga trofi untuk Valencia. Ia mempesembahkan trofi Copa Del Rey, UEFA Cup dan UEFA Super Cup. Sementara untuk statistik Baraja yang saat ini berusia 47 tahun mengemas 55 gol dan 19 assist.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA JESSE MARSCH DIRUMORKAN JADI PELATIH BARU SOUTHAMPTON

BERITA BOLA KEKALAHAN PSG DARI BAYERN MUNCHEN DI SEBABKAN KEGAGALAN SANG PENJAGA GAWANG

Karir Kepelatihan Baraja

Sebelum akhirnya bergabung dengan Valencia, Ruben Baraja telah melatih di sejumlah klub Spanyol, mayoritas di Segunda Division (Liga 2 Spanyol). Memulai karir kepelatihan sebagai staf pelatih di Atletico Madrid, Ruben Baraja kemudian melatih Elche, Rayo Vallecano dan terakhir Tenerife.

Baraja tidak akan bekerja sendiri. Ia akan didampingi oleh Carlos Marchena sebagai assisten pelatih. Marchena juga merupakan mantan pemain Valencia.