Berita Tenis Meski Menang, Casper Ruud Tak Bisa Bawa Norwegia Menang Lawan Brazil. Tim Norwegia yang berada di group E harus berhadapan dengan tim Brazil pada United Cup. Mengawali laga melawan Brazil dengan skor tertinggal 0-2 tidak membuat semangat juang Casper Ruud mengecil. Bahkan dalam pertandingan tersebut Ruud berhasil memenangkan pertandingan meski timnya Norwegia tidak bisa bangkit untuk membalikkan keadaan. Casper Ruud yang berhadapan dengan Thiago Monteiro berhasil menang dalam 2 game sekaligus yaitu 6-3, 6-2 yang membuat skor menipis menjadi 1-2.

Berita Tenis Meski Menang

Pada laga terakhir yaitu laga petenis asal Brazil yang kini berada di posisi 118 yaitu Laura Pigossi berhasil mengalahkan lawannya asal Norwegia yaitu Ulrikke Eiker dengan raihan 6-3, 6-4. Kemenangan Pigossi membuat Brazil berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1 atas lawannya Norwegia sekaligus menyelesaikan laga Group E dengan skor imbang 1-1. Meskipun timnya kalah, Casper Ruud menceritakan tentang tekanan yang ia rasakan kala mengawali musim dengan penuh tantangan. Sang petenis tersebut akhirnya berhasil menjawab tantangan awal musim dengan baik meski ini menjadi kali pertama ia berada di Barisbane. Bahkan performanya terlihat cukup baik jika di bandingkan dengan pertandingan terakhirnya di musim 2022 lalu. Persiapan dan latihan yang ia lakukan ternyata berbuah manis di United Cup kali ini.

Terlepas dari pertandingan tesebut, Ruud mengungkapkan bahwa berada di Australia selalu menjadi sebuah hal yang menyenangkan. Ia sangat menikmati berada di Australia dengan atmosfir yang selalu berbeda. Bahkan dalam sebuah wawancara ia mengucapkan terima kasih kepada beberapa pihak yang sengaja datang untuk menikmati pertandingan United Cup di awal musim 2023.

Baca Juga Berita Tenis Terbaru Lainnya Di Ekingsnews :