Berita Tenis Nadal Harus Jatuh Bangun Demi Bisa Lolos Ke Babak Kedua Australia Open. Australia Open memang sering memberikan cerita tersendiri bagi setiap petenis yang ikut serta dalam kompetisi ini. Salah satunya adalah Rafael Nadal yang memiliki kenangan manis kala bermain di Australia Open musim lalu. Pada musim 2022 Rafael Nadal berhasil memenangkan final yang cukup epik kala menang dalam limat set.

Kembali lagi ke Australia, Rafael Nadal memiliki misi untuk mempertahankan prestasinya dan hal tersebut di mulai dari laga pembukanya kala melawan Jack Drapper. Bermain di Rod Laver Arena, Rafael Nadal memainkan beberapa set krusial nan menegangkan. Menang dengan 7-5, 2-6,6-4,6-1 membuat sang petenis berhasil mengungguli lawannya yaitu petenis yang baru berusia 21 tahun yaitu Jack Drapper.

Dengan kemenangan tersebut, Rafael Nadal mencatatkan diri sebagai petenis yang berhasil lolos ke babak kedua Australian Open untuk yang ke 17 kalinya. Jumlah tersebut merupakan jumlah raihan sepanjang karir tenis professionalnya. Dalam sebuah wawancara Rafael Nadal merasa cukup gembira bisa kembali bertarung di Australian Open setelah di tahun sebelumnya ia berhasil tampil apik. Ia pun mengungkapkan bahwa kemenangan ini sangat penting bagi dirinya di awal musim karena ia telah melewati beberapa momen yang kurang baik dalam karirnya beberapa bulan kebelakang.

Dalam momen tersebut pun Nadal berambisi untuk bisa memenangkan gelar Grand Slam yang ke 23 dalam karirnya. Maka dari itu ia sangat bersemangat untuk bisa meraih gelar di Australian Open untuk yang ketiga kalinya. Rafael Nadal sendiri di babak selanjutnya akan bertemu Mackenzie McDonald yang berhasil lolos setelah mengalahkan rekan senegaranya yaitu Brandon Nakashima dengan 7-6, 7-6, 1-6, 6-7, 6-4.

Baca Juga Berita Tenis Terbaru Lainnya Di Ekingsnews :