Berita Bola Basket Booket dan Durant Cetak 36 Poin, Suns Samakan Kedudukan Dengan Nuggets. Phoenix Suns  berhasil menyamakan kedudukan dalam laga keempat semifinal wilayah menghadapi Denver Nuggets di Footprint Center.

Bermain di kandang sendiri, Suns tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan dan mengakhiri laga dengan kemenangan 129-124. Dengan hasl ini, Phoenix Suns berhasil menyamakan kedudukan atas Nuggets menjadi 2-2.

Sama seperti game ke-3, Devin Booker dan Kevin Durant tampil sangat luar biasa bagi Suns. Booker mencetak 36 poin dan 12 assist, sementara Kevin Durant 36 poin dan 11 rebound.

Peran pemain cadangan Landry Shamet juga tidak bisa dikesampingkan. Ia membuat empat lemparan tiga angka di kuarter keempat untuk membuat Phoenix Suns terus menjaga keunggulannya.

Berita Bola Basket Booker dan Durant Cetak 36 Poin, Suns Samakan Kedudukan Dengan Nuggets

Catatan 53 poin dari Nikola Jokic sebenarnya benar-benar membuat Suns tertekan. Tapi nampaknya hal itu belum cukup untuk membuat Nuggets menang. P

ada pertandingan tersebut Nikola Jokic juga dianggap melakukan pelanggaran taktikal. Ia merebut bola dari pemilik Suns, Mat Ishbia pada satu titik setelah bola keluar batas.

Jokic mencoba mendapatkan bola dengan cepat agar pertandingan segera dilanjutkan. Dia mencoba merebut bola dari Ishbia. Kemudian bola mundur kea rah penonton dan Ishbia kemudian jatuh yang disebabkan oleh siku Nikola Jokic.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA BASKET TIMNAS BASKET 3×3 PUTRI INDONESIA MERAIH MEDALI PERUNGGU SEA GAMES 2023

BERITA BOLA BASKET TIMNAS BASKET 3×3 PUTRI INDONESIA TAKLUK DARI VIETNAM DI SEMIFINAL SEA GAMES 2023

Nuggets yang tertinggal 116-106 saat kuarter keempat menyisakan 4:55 menit tidak panik. Perlahan Nuggets mengejar dan membuat skor menjadi 123-120 saat laga tersisa kurang dari satu menit. tetapi tembakan bebas dari TJ Warren membuat Suns kembali unggul lima angka dan membuat peluang Nuggets semakin tertutup.

Game kelima antara Phoenix Suns vs Denver Nuggets akan berlangsung pada hari rabu (10/5) pagi waktu Indonesia. Nuggets akan kembali bermain sebagai tuan rumah.