Berita Bola Anwar El-Ghazi Dipecat Mainz 05 Akibat Mendukung Palestina. Pemain asal Belanda keturunan Maroko, Anwar El-Ghazi akhir dipecat oleh klubnya Mainz 05 akibat dukungannya kepada Palestina.

Mainz 05 memutuskan untuk mengakhiri kontrak El-Ghazi menyusul postingan sang pemain mengenai konflik Israel-Hamas di media sosialnya, klub mengumumkan berita tersebut pada hari jumat (3/11).

Sebelumnya Anwar El-Ghazi sempat diskors pada bulan oktober akibat komentarnya terhadap perang Israel-Hamas, namun mantan pemain Aston Villa itu diizinkan kembali iku latihan tim pada hari senin lalu.

Kemudian pada hari rabu (1/11) ElGhazi kembali membuat postingan serupa yang akhirnya membuat Mainz 05 untuk mengambil keputusan memecat pemainnya tersebut.

Berita Bola Anwar El-Ghazi Dipecat Mainz 05 Akibat Mendukung Palestina

Anwar El-Ghazi sendiri sebenarnya baru didatangkan Mainz 05 pada bulan September kemarin dari PSV Eindhoven. Ia telah memainkan 3 pertandingan Bundesliga dengan catatan  1 assist.

Menanggapi pemecatan Mainz 05, El-Ghazi mengaku tidak menyesal dan akan terus memberikan dukungannya kepada Palestina.

Baca juga berita bola lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA REAL MADRID RESMI PERPANJANG KONTRAK VINICIUS JUNIOR HINGGA 2027

BERITA BOLA LUIS RUBIALES DIHUKUM LARANGAN TIGA TAHUN OLEH FIFA

“Posisi saya masih sama. Saya menentang perang dan kekerasan. Saya menentang pembantaian terhadap warga sipil tak berdosa. Saya menentang segala bentuk diskriminasi. Saya menentang islamofobia. Saya menentang anti-Semitisme. Saya menentang genosida. Saya menentang apartheid. Saya menentang apartheid. menentang pendudukan. Saya menentang penindasan” tegas El Ghazi.

“Saya membela apa yang benar. Hilangnya pekerjaan saya tidak ada artinya dibandingkan dengan penderitaan orang-orang tidak bersalah di Gaza”, tambah El Ghazi.

Mainz sendiri saat ini masih berjuang untuk memperbaiki performanya di Bundesliga Jerman. Hingga pekan ke-9 tim asuhan Bo Svensson masih berada di dasar klasemen dengan enam kalah, tiga imbang, tanpa sekalipun meraih kemenangan.

Selanjutnya Mainz akan menghadapi RB Leipzig di kandang sendiri. Laga itu berlangsung pada hari sabtu (4/11) malam waktu Indonesia.