Berita Bola Jules Kounde Terbuka Untuk Meninggalkan Barcelona Pada Musim Panas. Pemain belakang milik Barcelona, Jules Kounde dikabarkan membuka kemungkinan untuk meninggalkan Camp Nou pada musim panas hanya satu musim setelah ia bergabung dengan Sevilla.

Menurut wartawan Spanyol Toni Juanmarti, Jules Kounde tidak nyaman dengan diposisikannya dia sebagai bek kanan. Kabarnya pemain asal Prancis itu telah berbicara dengan Xavi Hernandez bahwa dia ingin meninggalkan Barcelona di jendela transfer musim panas. Namun belum adanya pengganti yang jelas membuat Kounde khawatir jika keinginannya tersebut akan gagal terealisasi.

Sepanjang musim ini Kounde memang lebih dipasang pada posisi bek kanan oleh Xavi Hernandez. Itu jelas bukan posisi yang nyaman bagi Kounde yang berposisi asli sebagai bek tengah. Tanpa adanya alernatif bek kanan yang mumpuni membuat Xavi selalu menempatkan Kounde di posisi tersebut.

Berita Bola Jules Kounde Terbuka Untuk Meninggalkan Barcelona Pada Musim Panas

Dari laporan Football Espana, Kounde tidak senang dengan situasinya saat ini di Barcelona. Ia memilih bergabung dengan Barcelona dengan alasan bahwa ia percaya Xavi Hernandez menawarkan sepakbola di posisi terbaiknya, sementara peminat lainnya yaitu Chelsea tidak menawarkan hal tersebut.

Dari segi level, Jules Kounde dianggap masih berada di bawah Andres Christensen dan Ronald Araujo. Banyak yang melihat jika Kounde dan Araujo bisa menjadi tandem di tahun-tahun yang akan datang. Sementara Araujo dan Christensten telah menunjukkan diri lebih rentan cidera dibandingkan Kounde.

Baca juga berita lainnya di Ekingsnews:

BERITA BOLA JOSE MOURINHO: TOTTENHAM ADALAH SATU-SATUNYA TIM YANG TIDAK PUNYA TEMPAT DI HATI SAYA

BERITA BOLA LEWIS DUNK AKHIRNYA KEMBALI MENDAPAT PANGGILAN TIMNAS INGGRIS SETELAH LIMA TAHUN PENANTIAN

Namun jika harus menunggu lebih lama untuk bisa bermain di posisi terbaiknya, belum tentu Jules Kounde mau. Ia bisa saja pindah ke tim yang bisa memberikan jaminan bagi dirinya untuk kembali bermain di posisi favoritnya yaitu bek tengah.